Akuisisi Perusahaan Teknologi Terbesar

Akuisisi Perusahaan Teknologi Terbesar di dunia 5 tahun terakhir. Pada bulan April 2012, Facebook mengakuisisi Instagram yang belum mendapatkan penghasilan dengan nilai 1 miliar dollar.

5 tahun kemudian, pertumbuhan pengguna Instagram meroket hingga 700 juta orang. Juni 2013, Google mengakuisisi Waze dengan nilai 1,1 miliar dollar. 

Setelah sebelumnya terdengar kabar bahwa Apple dan Facebook juga tertarik untuk membeli Waze. Microsoft membeli divisi hardware Nokia senilai 7,2 miliar dollar. 

Namun rencana Microsoft untuk masuk ke pasar smartphone lewat akuisisi ini tidak berjalan mulus. Lalu Januari 2014, Google mengakuisisi startup kecerdasan buatan Deepmind senilai lebih dari 500 juta dollar. 

Deepmind mulai banyak dikenal setelah AI miliknya berhasil mengalahkan pemain Go terbaik dunia di tahun 2017. Facebook mengakuisisi WhatsApp dengan 450 juta pengguna aktif bulanan senilai 19 miliar dollar.

Kini WhatsApp memiliki lebih dari 1 miliar pengguna aktif harian. 
Apakah tahun ini akan ada akuisisi yang akan kembali merubah teknologi di dunia?

Kamupun bisa simak penjelasan ini di video Tech In Asia ID berikut.






Sumber :
YouTube Channel : Tech In Asia ID

Artikel Terkait

Akuisisi Perusahaan Teknologi Terbesar
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email